Meski dalam kondisi sakit, pemimpin Gereja Katolik Dunia itu tetap menyampaikan pesan kepada umat yang telah mendoakannya. Vatikan menyampaikan surat yang ditulis oleh Paus dari rumah sakit.
Selama terbaring sakit, Paus Fransiskus melewatkan doa mingguan tradisional yang biasa dilakukan Vatikan tiap pekannya. Vatikan lalu merilis surat yang ditulis Paus Fransiskus hari ini.